Gaji Kurir Anteraja: Lengkap Pokok Hingga Tunjangan

Gaji Kurir Anteraja
Gaji Kurir Anteraja

Suroboyo.id – Dalam artikel ini akan membahas berapa gaji yang didapat seorang kurir dari ekspedisi Anteraja, beserta tunjangannya.

Anteraja merupakan salah satu jasa penyedia layanan jasa angkut paket atau ekspedisi dengan rute dalam negeri yang sudah tidak asing lagi di telinga jika kalian suka berbelanja online.

Adapun kurir dari ekspedisi ini bernama Satria yang merupakan kependekan dari Sigap, Aman, Terpercaya, Ramah, Integritas, dan Amanah dan merupakan motto dari Anteraja.

Baca Juga: Gaji Kurir JNE: Pokok Hingga Tunjangannya

Perlu diketahui bahwa jenis kurir dari jasa angkut paket ini ada tiga yakni:

  • Sprinter: Yang kemudian dibagi 2 yaitu kurir yang mengambil paket dari customer ke kantor cabang dan yang mengantarkan paket ke customer.
  • Ekspedisi: Kurir yang mengantarkan paket dalam jumlah besar dari kantor cabang satu ke yang lainnya, biasanya menggunakan mobil box
  • Khusus: Biasanya menggunakan pesawat terbang pengiriman paket yang dikerjakan adalah pihak ketiga yang melakukan kerjasama dengan Anteraja.

Lantas berapa gaji kurir Anteraja? Simak pembahasannya berikut.

Gaji Kurir Anteraja

Bayaran yang diterima jasa antar paket dari ekspedisi ini kurang lebih berkisar antara Rp 2.500.000 hingga Rp 3.500.000.

Namun nominal tersebut bukan sebagai patokan karena mengacu kepada besaran UMR atau UMK wilayah setempat.

Baca Juga: Gaji Masinis PT. KAI: Lengkap Pokok dan Tunjangan

Berikut tunjangan yang diterima:

  • Bonus pemenuhan target pengiriman
  • Uang transport
  • Uang makan
  • Biaya perawatan kendaraan

Itulah besaran gaji yang diterima kurir Anteraja besaran tunjangan yang didapatkan.