Doa Masuk dan Keluar Masjid Sesuai Sunnah Rasulullah SAW

Do'a masuk dan keluar masjid
Do'a masuk dan keluar masjid

Suroboyo.id – Doa masuk dan keluar masjid seperti yang disyari’atkan untuk dibaca saat berada di tempat ibadah. Sebagaimana yang telah diajarkan oleh rsulullah saw.

Bacaan doa yang sesuai dengan sunnah Rasulullah saw dapat dinukil dari salah satu hadits yang diriwayatkan oleh Imam Muslim, Abu Daud, Nasa’i, dan Ibnu Majah.

Rasulullah bersabda:

“Jika salah satu di antar kalian itu masuk masjid, salamlah kepada Nabi saw (bershalawat), kemudian berdo’alah, Ya Allah bukalah pintu-pintu rahmatMu untukku. Ketika keluar, berdo’alah sebagaimana lafalnya, “ya Allah, sesungguhnya aku memohon fadilah kepadaMu,” (HR Imam Muslim, Abu Daud, Nasa’i, Ibnu Majah).

Doa Masuk Masjid

Berikut ini doa yang sebaiknya dibaca saat hendak memasuki masjid agar Allah membimbing perilaku kita saat di dalam dan di luar masjid. Kita juga dianjurkan memasukinya dengan melangkahkan kaki kanan terlebih dahulu.

أَعُوْذُ بِاللهِ العَظِيْمِ وَبِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ وَسُلْطَانِهِ الْقَدِيْمِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ. بِسْمِ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ. أَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ذُنُوْبِي وَافْتَحْ لِي أَبْوَابَ رَحْمَتِكَ

A‘ûdzu billâhil ‘azhîm wa biwajhihil karîm wa sulthânihil qadîm minas syaithânir rajîm. Bismillâhi wal hamdulillâh. Allâhumma shalli wa sallim ‘alâ sayyidinâ muhammadin wa ‘alâ âli sayyidinâ muhammadin. Allâhummaghfirlî dzunûbî waftahlî abwâba rahmatik.

Artinya, “Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Besar, kepada Dzat-Nya Yang Maha Mulia, dan kepada kerajaan-Nya Yang Sedia dari setan yang terlontar. Dengan nama Allah dan segala puji bagi Allah. Hai Tuhanku, berilah shalawat dan sejahtera atas Sayyidina Muhammad dan atas keluarga Sayyidina Muhammad. Hai Tuhanku, ampuni untukku segala dosaku. Buka lah bagiku segala pintu rahmat-Mu,”

Doa Keluar Masjid

أعُوْذُ بِاللهِ العَظِيْمِ وَبِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ وَسُلْطَانِهِ الْقَدِيْمِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ. بِسْمِ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ. أَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ذُنُوْبِي وَافْتَحْ لِي أَبْوَابَ فَضْلِكَ

A’udzu billahil ‘azhim wa biwajhihil karim wa sulthanihil qadim minas syaithanir rajim. Bismillahi wal hamdulillah. Allahumma shalli wa sallim ‘ala sayyidina muhammadin wa ‘ala ali sayyidina muhammadin. Allahummaghfirli dzunubi waftahli abwaba fadhlik.

Artinya: “Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Besar, kepada Dzat-Nya Yang Maha Mulia, dan kepada kerajaan-Nya yang sedia dari setan yang terlontar. Dengan nama Allah dan segala puji bagi Allah. Hai Tuhanku, berilah shalawat dan sejahtera atas Sayyidina Muhammad dan atas keluarga Sayyidina Muhammad. Hai Tuhanku, ampuni untukku segala dosaku. Bukakan lah bagiku segala pintu kemurahan-Mu.”

Itulah doa ketika masuk masjid dan keluar dari masjid yang dapat Anda lafalkan sehari-hari setiap kali Anda berada di tempat ibadah.