suroboyo.id – Pengguna iPhone 15 sekarang memiliki kemampuan untuk terhubung ke jaringan internet berkecepatan tinggi melalui jaringan local area network (LAN) dengan menggunakan adaptor USB tipe C yang dapat disambungkan ke semua jenis iPhone seri terbaru.
Pada hari Sabtu, tanggal 23 September 2023, dengan diperkenalkannya adaptor USB tipe C dalam lini produk iPhone terbaru, pengguna dapat menggunakan adaptor USB ke Ethernet.
Apple telah mengonfirmasi fitur ini melalui dokumen dukungan iPhone 15 yang merinci penggunaan adaptor USB untuk koneksi ke Ethernet. Fitur ini kompatibel dengan berbagai model iPhone 15, termasuk iPhone 15, iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max.
Saat iPhone terhubung ke kabel Ethernet, menu Ethernet yang sebelumnya tersembunyi akan muncul dalam aplikasi pengaturan.
Menu ini akan memberikan informasi terkait protokol internet (IP) dan berbagai opsi konfigurasi yang memungkinkan pengguna untuk mengakses internet melalui koneksi LAN yang lebih stabil dan cepat.
Pengguna yang telah mencoba fitur ini mengaku bisa meraih kecepatan unduh tertinggi lebih 800 Mbps dalam uji kecepatan.
Tersambungnya ke jaringan LAN menjadi salah satu cara Apple agar pengguna bisa memaksimalkan kehadiran USB type C di iPhone 15 dengan lebih baik.
Sebenarnya dengan konektor generasi sebelumnya yaitu port lighting, iPhone juga mendukung fitur ethernet yang serupa dengan bantuan adaptor.
Meski begitu, fitur ini tidak disadari oleh banyak pengguna iPhone 15.
iPhone 15 series kini sudah tersedia di pasar global tepatnya di Amerika Serikat dan 40 negara lainnya. Namun untuk di Indonesia, pencinta gadget masih harus menunggu kehadiran ponsel ini.