suroboyo.id – Babak 16 besar sepak bola putra Asian Games 2023 telah dimulai, dan sejumlah pertandingan telah berlangsung pada Rabu, 27 September 2023.
Total ada lima pertandingan yang telah digelar. Salah satunya adalah pertandingan antara Korea Selatan melawan Kirgistan. Kirgistan merupakan perwakilan dari Grup F dan mereka berhasil menggusur Indonesia dari posisi runner-up.
Namun, pada laga ini, Kirgistan tidak mampu mengatasi perlawanan Korea Selatan, yang berhasil membantai mereka dengan skor telak 5-1.
Di pertandingan lainnya, terdapat pertarungan antara Korea Utara melawan Bahrain. Korea Utara juga berasal dari Grup F dan mereka mampu mengalahkan Bahrain dengan skor 2-0.
Selain itu, terdapat pertandingan antara Thailand dan Iran. Thailand tidak mampu menandingi Iran dan akhirnya kalah dengan skor 2-0.
Sementara itu Timnas Indonesia U-24 sendiri belum akan bermain. Mereka baru akan berduel lawan Uzbekistan pada Kamis, 28 September 2023.
Hasil Lengkap Babak 16 Besar Asian Games
Berikut hasil lengkap babak 16 besar Asian Games 2023.
27 September 2023
-Iran 2-0 Thailand
-Korea Utara 2-0 Bahrain
-China 1-0 Qatar
-Hong Kong 1-0 Palestina
-Korea Selatan 5-1 Kirgistan
28 September 2023
-15.30 WIB Uzbekistan vs Indonesia
-18.30 WIB India vs Arab Saudi
-18.30 WIB Jepang vs Myanmar
Jadwal Perempat Final – Final
1 Oktober 2023 – Perempat Final
4 Oktober 2023 – Semifinal
7 Oktober 2023 – Perebutan Medali Perunggu
7 Oktober 2023 – Perebutan Medali Emas