Bali United Berambisi Membalas Kekalahan Melawan Wakil Australia di AFC Cup

suroboyo.id – Bali United tampil dengan motivasi tinggi dalam upaya meraih kemenangan ketika mereka menghadapi wakil Australia, Central Coast Mariners, dalam pertandingan AFC Cup.

Pertandingan ini dijadwalkan untuk pekan ke-4 grup G dan akan diselenggarakan pada hari Rabu (8/11) malam di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Sebelumnya, Bali United telah mencatat prestasi yang luar biasa dengan menjadi satu-satunya tim yang berhasil meraih lima kemenangan beruntun, atau yang dikenal dengan win streak, hingga pekan ke-18 kompetisi BRI Liga 1 2023/24.

Pada pertandingan terakhir, Bali United berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 1-0 saat bermain di kandang lawan, PSS Sleman, pada pekan sebelumnya.

Sementara pada 4 pekan sebelumnya juga sukses meraih kemenangan atas Bhayangkara Presisi Indonesia FC, Persita, Persikabo 1973 dan Persebaya Surabaya.

Pada hasil pertemuan sebelumnya, Bali United harus mengakui keunggulan tim juara Liga Australia musim lalu tersebut dengan skor 6-3 di markas mereka.

Dengan program recovery yang benar dan motivasi tinggi, pelatih asal Brasil ini berharap bisa memberikan hasil terbaik di laga kandang kali ini.

“Saat ini tim harus punya recovery waktu istirahat yang benar jelang melawan Central Coast Mariners. Kami pada laga sebelumnya harus terima kalah dari mereka di Australia. Mereka tim bagus, tetapi saat ini dua tim akan bertanding di Bali. Saya berharap semeton bisa datang beri dukungan secara langsung di pertandingan penting ini,” ungkap Coach Teco.

Coach Teco pun berharap semeton bisa meramaikan Stadion Dipta saat menjamu Central Coast Mariners di laga AFC Cup dan juga akan melawan Borneo FC Samarinda juga pada 12 November kemudian.

Pelatih kolektor 3 trofi Liga 1 ini pun menjelaskan alasan di balik pentingnya dukungan dari suporter.

“Sewaktu bisa hadir dan stadion penuh tentu bisa bantu pemain punya motivasi lebih untuk menekan mereka untuk hasil positif lawan tim juara dari Australia,” jelas Coach Teco