Bacaan Ayat Seribu Dinar Serta Keutamaannya: Diyakini Dapat Membuka Kelimpahan dan Rizki

Bacaan Ayat Seribu Dinar
Bacaan Ayat Seribu Dinar

Suroboyo.id – Apa itu ayat seribu dinar? Umat Muslim mungkin sebagian sudah mengetahui ayat tersebut.

Ayat seribu dinar adalah potongan ayat dari Al-Qur’an surat At-Talaq ayat 2-3. Yang mana bacaannya diyakini untuk memohonkan kelimpahan rizki kepada Allah SWT.

Menurut Musdar Bustaman Tambusai dalam buku Halal-Haram Ruqyah, asal usul dari istilah seribu dinar sendiri tidak diketahui secara pasti.

Baca juga: Niat dan Tata Cara Shalat Jenazah Perempuan Beserta Bacaan dan Do’anya

Namun, meskipun demikian tidak ada salahnya jika sebagai kaum Muslim berikhtiar dengan membaca ayat ini dengan tujuan mengharapkan kemudahan rizki hanya pada Allah ta’ala.

Tentu juga dengan menggunakan upaya dan ikhtiar lain untuk mencapainya. Berikut adalah bacaan dari ayat seribu dinar beserta latin dan artinya:

(2) فَإِذَا بَلَغْنَ أَجَلَهُنَّ فَأَمْسِكُوهُنَّ بِمَعْرُوفٍ أَوْ فَارِقُوهُنَّ بِمَعْرُوفٍ وَأَشْهِدُوا۟ ذَوَىْ عَدْلٍ مِّنكُمْ وَأَقِيمُوا۟ ٱلشَّهَٰدَةَ لِلَّهِ ۚ ذَٰلِكُمْ يُوعَظُ بِهِۦ مَن كَانَ يُؤْمِنُ بِٱللَّهِ وَٱلْيَوْمِ ٱلْءَاخِرِ ۚ وَمَن يَتَّقِ ٱللَّهَ يَجْعَل لَّهُۥ مَخْرَجًا

(3) وَيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُ ۚ وَمَن يَتَوَكَّلْ عَلَى ٱللَّهِ فَهُوَ حَسْبُهُۥٓ ۚ إِنَّ ٱللَّهَ بَٰلِغُ أَمْرِهِۦ ۚ قَدْ جَعَلَ ٱللَّهُ لِكُلِّ شَىْءٍ قَدْرًا

Fa iza balagna ajalahunna fa amsikuhunna bima’rufin au fariq hunna bima’rufiw wa asy-hidu zawai’adlim minkum wa aqimusy-syahadata lillah, zalikum yu’azu bihi mang kana yu’minu billahi wal-yaumil-akhir, wa may yattaqillaha yaj’al lahu makhraja.

Wa yarzuqu min haisu la yahtasib, wa man yatawakkal alallah fa huwa hasbuh, innallaha baligu amrih, qad ja’alallahu likulli syai in qadra.

Artinya: “Apabila mereka telah mendekati akhir iddahnya, maka rukuklah mereka dengan baik atau lepaskanlah mereka dengan baik dan persaksikanlah dengan dua orang saksi yang adil di antara kamu dan hendaklah kamu tegakkan kesaksian itu karena Allah. Demikianlah diberi pengajaran dengan itu orang yang beriman kepada Allah dan hari akhirat. Barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar.”

” Dan memberikan rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka dan barangsiapa yang bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan keperluannya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan yang dikehendaki-Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan bagi tiap-tiap sesuatu.”

Baca juga: 3 Jenis Bacaan Sholawat Nabi Serta Keutamaan Membacanya

Keutamaan Ayat Seribu Dinar

Merangkum dari berbagai sumber, ayat seribu dinar mempunyai sejumlah manfaat dan keutamaan. Di antaranya:

1. Mengingatkan diri untuk selalu bertakwa kepada Allah SWT.

2. Menyerahkan segala urusan kepada Allah SWT untuk kelapangan hati dan rezeki.

3. Menjadikan sabar dan salat adalah penolong dan kunci rezeki.

4. Selalu berhadap baik kepada Allah SWT dan mentaati perintahnya serta menjauhi larangan-Nya.

5. Rajin beribadah agar dibantu untuk selalu mengambil keputusan yang tepat.

Itulah bacaan dari ayat seribu dinar serta keutamaannya yang diyakini dapat membuka rizki dan kelimpahan.